Pelatihan Pemandu Wisata Kuliner & Belanja

Ka. Disporapar, H. Adang Taufik

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI bekerjasama dengan Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Sukabumi mengadakan Pelatihan Pemandu Wisata Kuliner dan Belanja di Kota Sukabumi, selama 3 hari dari mulai tanggal 4 hingga 6 Agustus 2020 bertempat di Hotel Taman Sari Kota Sukabumi. Pelatihan tersebut dibuka secara resmi oleh Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi, hari Selasa lalu.

Kepala Disporapar Kota Sukabumi, H. Adang Taufik, menjelaskan bahwa tujuan diadakannya pelatihan adalah mencetak tenaga pramuwisata yang saat ini belum ada di Kota Sukabumi. Dijelaskan pula, pelatihan yang diikuti oleh 40 orang peserta tersebut, akan diakhiri dengan pengesahan pramuwisata. Sebelum pengesahan akan dilakukan evaluasi terlebih dahulu oleh Himpunan Pramuwisata Indonesia.

Kepala Disporapar Kota Sukabumi juga menjelaskan, terkait pariwisata di Kota Sukabumi  sudah diperkenankan dibuka kembali dengan kewajiban menerapkan protokol kesehatan.

Leave a Reply