Reporter : Arif Hidayat
Kelurahan Sriwidari memprioritaskan 70 persen perencanaan pembangunan tahun 2026 untuk kegiatan pembangunan infrastruktur yang berkaitan dengan penanganan bencana. Hal tersebut dijelaskan oleh Lurah Sriwidari, Hedi Darman, dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kelurahan yang diselenggarakan pada 11 Desember 2024 di kantor kelurahan.
Ia menyampaikan bahwa perencanaan yang bersumber dari usulan masyarakat tersebut diharapkan bisa dimasukkan kedalam rencana kerja Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang pada tahun 2026. Adapun usulan diantaranya terdiri dari perbaikan wilayah anak sungai Cibandung, pembuatan tembok penahan tanah dan penyediaan sarana air bersih.
Sedangkan usulan lainnya yang ditampung dalam Musrenbang adalah penyelenggaraan kegiatan pemberdayaan masyarakat seperti pelatihan pemanfaatan pekarangan untuk budidaya tanaman, dan pelatihan manajemen administrasi bagi RT dan RW.
Sementara Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Sriwidari, Nana Mulyana, menerangkan berbagai usulan yang ditetapkan dalam Musrenbang Kelurahan, sebelumnya telah diseleksi dari sekitar 100 usulan yang diajukan oleh masyarakat. Ia juga menyampaikan seluruh usulan masyarakat yang disetujui pada Musrenbang tahun sebelumnya, telah dilaksanakan dengan persentase realisasi mencapai 90 persen.