
Reporter : Riksan
Pemerintah Kota Sukabumi akan mempertahankan Program Pemberdayaan Rukun Warga (P2RW) namun dengan beberapa penyesuaian. Hal ini disampaikan oleh Wali Kota, Ayep Zaki, dalam apel pagi yang dilaksanakan di Balai Kota pada 21 April 2025.
Ia menyampaikan bahwa tahun ini dana P2RW akan dibagi dua yakni untuk membiayai program padat karya di setiap kelurahan serta untuk merealisasikan kebutuhan masyarakat di tingkat RW seperti pada tahun – tahun sebelumnya.
“Jadi tetap ada untuk usulan RW dan ada untuk program padat karya, supaya efektif,” ujarnya.
Ia menambahkan peserta program padat karya adalah masyarakat dan program ini ditujukan untuk melakukan perawatan infrastruktur seperti pengecatan trotoar dan menjaga kebersihan lingkungan.
“Padat karya (tugasnya) menjaga kebersihan seperti menormalisasi sungai, membersihkan sampah, dan pengecatan trotoar. Mudah – mudahan dana bagi masyarakat melalui program padat karya bisa menggerakkan perekonomian,” ucapnya.
Diharapkannya melalui cara ini, P2RW bisa semakin bermanfaat bagi masyarakat dan untuk meningkatkan kinerja pelaksanaan program, akan diadakan pula penilaian kelurahan dengan kebersihan paling baik dan paling buruk.