Reporter : Hendriansyah
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi pada 16 Oktober 2024 bertempat di Hotel Sparks Odeon mengadakan acara sosialisasi dan pendidikan pemilih yang ditujukan khusus untuk segmen pegiat media sosial dan warganet.
Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Kota Sukabumi, Seni Soniansih, menerangkan bahwa sosialisasi yang diikuti oleh 50 orang peserta yang diantaranya merupakan influencer serta komunitas pegiat media sosial, diharapkan meningkatkan kesadaran mengenai pentingnya peran masyarakat dalam proses demokrasi. Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi.
“Harapannya karena biasanya mereka punya followers banyak dan informasi yang hari ini didapatkan bisa juga di – share melalui story atau diinstagramnya masing -masing atau di media yang mereka pegang.” Jelasnya
Sosialisasi ini menghadirkan dua orang narasumber yakni Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Sukabumi, Yasti Yustia Asih, serta Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Sukabumi, Rahmat Sukandar, yang diantaranya membahas mengenai peran pemilih pemula dalam kesuksesan Pilkada.
Kepala Diskominfo Kota Sukabumi ketika diwawancarai menyampaikan apresiasinya kepada KPU Kota Sukabumi yang telah menyelenggarakan sosialisasi ini dan berharap partisipasi pemilih dalam pemungutan suara Pilkada pada 27 November mendatang bisa mencapai target yang telah dicanangkan oleh KPU.
“Mudah – mudahan target 80 persen angka partisipasi masyarakat ini bisa kita capai dengan berkolaborasi, karena tugas pembangunan termasuk tugas kita sama – sama tidak hanya pemerintah ataupun KPU tetapi seluruh stakeholders.” Jelasnya
Ia pun mengimbau masyarakat untuk membudayakan Saring Sebelum Sharing dalam mencerna semua informasi yang didapatkan agar Pilkada bisa terselenggara dengan sukses dan bebas dari penyebaran kabar hoaks.