Reporter : Ratu Afril Mauliani Yody, Erlina Maryani Putri, Rona Cinta Valendia
Muda Visioner Penggerak Nasional (MVPN) pada 29 Januari 2026 menggelar kegiatan bertajuk Sukabumi Connect dengan tema “Membangun Sukabumi Masa Depan : Bagaimana Design Digital dan Uang Bekerja”. Seminar yang diadakan di Universitas Bina Sarana Informatika, diikuti oleh 250 orang peserta yang di antaranya merupakan mahasiswa dan pelajar.
Kepala Bidang Statistik, Persandian dan Keamanan Informasi Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Sukabumi Cepi Suryadi Marwan, dalam sambutannya pada kesempatan tersebut, menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Sukabumi menyambut baik diadakannya kegiatan ini, karena sejalan dengan konsep pentahelix dalam pembangunan.
Ia pun memaparkan visi pembangunan Kota Sukabumi, yang di antaranya menekankan pentingnya inovasi digital dalam menyelesaikan berbagai permasalahan dalam layanan publik, dan di sisi lain dapat membuka peluang untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.
Sementara Presiden MVPN Indra A Oktariawan menjelaskan tujuan dari kegiatan ini menargetkan profesional, mahasiswa bidang teknik informatika, sipil dan DKV. Selain itu kegiatan ini mendatangkan pula beberapa stakeholders seperti pelaku UMKM dan pihak perbankan.
“Pertama silaturahmi dengan Pemerintah Kota Sukabumi, terutama karena saya membawa beberapa kolega untuk salah satunya mempresentasikan potensi investasi di Kota Sukabumi. Kemudian memperkenalkan international designs karena memang international designs dari kota besar yang untuk daerah itu belum terjangkau,” jelasnya.
Ia mengharapkan kegiatan ini bisa menggugah generasi muda untuk turun dalam bidang desain, karena bidang ini berpeluang untuk mendatangkan penghasilan bagi mereka.
“Harapan saya banyak anak muda yang mencintai desain, karena bisa menghasilkan uang, kemudian melek teknologi, melek desain, setidaknya bisa mereka menghasilkan finance melalui desain,” tandasnya.