Pengembangan Ekonomi Kreatif Merupakan Salah Satu Prioritas Disporapar

Reporter : Hendriansyah

Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kota Sukabumi menggelar Forum Perangkat Daerah Penyusunan Rancangan Rencana Strategis 2025 – 2029. Kegiatan ini berlangsung pada 24 April 2025 dan secara resmi dibuka oleh Wakil Wali Kota Sukabumi, Bobby Maulana. Forum ini dihadiri oleh perwakilan perangkat daerah, tokoh masyarakat, akademisi, dan pelaku usaha di bidang pariwisata dan olahraga.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota menyampaikan pentingnya penyediaan sarana dan prasarana olahraga serta regulasi pembinaan dan pengembangan pemuda dan pemudi berprestasi. Ia juga menekankan mengenai pentingnya pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif.

Ketika diwawancarai ia mengharapkan hasil FPD ini bisa diimplementasikan dan bermanfaat bagi masyarakat kota Sukabumi.

“Forum ini dilakukan intinya bagaimana dapat memberikan implementasi kepada masyarakat kota Sukabumi, sehingga program kerja yang disusun benar – benar menjawab tantangan serta potensi di sektor kepemudaan, olahraga dan pariwisata,” ungkapnya.

Sementara itu Sekretaris Disporapar, Ganjar Ramdani Saputra, dalam penjelasannya menambahkan beberapa program prioritas untuk lima tahun kedepan yaitu pengembangan program kepemudaan, ekonomi kreatif dan pariwisata.

“Apa yang akan dilaksanakan yaitu tadi pelatihan – pelatihan, pembinaan-pembinaan,dan pengembangan daya saing pemudanya, pariwisatanya dan peningkatan destinasi wisatanya maupun tadi daya saing keolahragaannya,” tandasnya

Leave a Reply