Penjabat Wali Kota Meresmikan Lantai Tiga Gedung Perpustakaan Umum Daerah

Peresmian Perluasan Perpustakaan

Reporter : Arif Hidayat

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Dispusipda) Kota Sukabumi menggelar acara puncak Festival Literasi yang diisi dengan penyerahan penghargaan bagi para juara lomba serta peresmian perluasan bangunan Gedung Perpustakaan Umum Daerah. Acara yang diselenggarakan pada 10 September 2024 di Gedung Perpustakaan Umum Daerah, dihadiri diantaranya oleh Penjabat Wali Kota, Kusmana Hartadji, Penjabat Bunda Literasi, Diana Rahesti, serta Kepala Pusat Analisis Perpustakaan dan Pengembangan Budaya Perpustakaan Nasional, Nurhadi Saputra.

Dalam sambutannya Penjabat Wali Kota mengapresiasi terselenggaranya Festival Literasi yang tahun ini mengangkat tema “Neuleuman Sunda : Festival Literasi Pikeun Ngaronjatkeun Resep Kana Maca , Ngamumule Budaya Bangsa”. Menurutnya kegiatan ini bukan hanya membudayakan kegiatan literasi di masyarakat tetapi juga merupakan upaya untuk melestarikan kekayaan budaya Sunda.

Pada saat bersamaan ia pun menyampaikan rasa terima kasih kepada Perpustakaan Nasional yang telah menyalurkan anggaran Dana Alokasi Khusus, untuk pembangunan lantai 3 Gedung Perpustakaan Umum Daerah.

“Alhamdulillah melalui bantuan DAK,terwujud perluasan bangunan ini. Ini yang pertama diresmikan di tahun 2024, jadi merupakan kebanggaan juga karena biasanya dari DAK itu dibangunnya tahun ini diresmikannya tahun depan, jadi ini spesial.” Jelasnya

Adapun Kepala Dispusipda Kota Sukabumi, Galih Marelia Anggraeni, menyampaikan bahwa lantai 3 yang baru dibangun tersebut memiliki sejumlah fasilitas seperti mini studio, ruang baca referensi khusus, ruang pertemuan, dan fasilitas multimedia. Disediakan pula pojok lapak literasi keuangan bekerja sama dengan BJB serta Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Sukabumi.

“Lantai tiga ini menyediakan pula ruangan terbuka yang digunakan untuk work from library, bisa bekerja atau membaca disana. Insyaallah minggu depan bisa diakses oleh pengunjung.” Jelasnya

Leave a Reply