Reporter : Hendriansyah
Sebanyak 102 orang guru yang bertugas di sekolah dasar negeri dan swasta di Kecamatan Gunung Puyuh dan Warudoyong, mengikuti sosialisasi mengenai netralitas ASN yang diadakan pada 6 November 2024 di SDN Gunung Puyuh CBM.
Penjabat Wali Kota, Kusmana Hartadji, pada kesempatan tersebut mengingatkan para peserta sosialisasi untuk menunjukkan sikap netral dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Ia menyampaikan bahwa para guru sebagai ASN tidak diperbolehkan menunjukkan keberpihakan kepada pasangan calon kepala daerah tertentu.
“ASN harus netral sebab tanggung jawab sebagai pelayan publik, dan setiap isu yang ada di ASN menjadi objek pengawasan tidak hanya oleh bawaslu tetapi juga BKN.” Tegasnya
Sedangkan ketika diwawancarai, ia menegaskan bahwa pembinaan terkait netralitas ASN merupakan salah satu tugas yang diemban olehnya sebagai Penjabat Wali Kota.
Pada kesempatan tersebut, para peserta sosialisasi juga diimbau untuk mengingatkan sejawatnya di lembaga pendidikan masing – masing agar tidak melakukan pelanggaran terkait netralitas ASN.